Paket Aqiqah 2019 Surabaya, Sidoarjo, Gresik Dan Seluruh Jawa Timur | 081231666604

Syariat Aqiqah
Imam Ahmad dan Tirmidzi meriwayatkan dari Ummu Karaz Al Ka'biyah bahwa ia bertanya kepada Rasulullah tentang aqiqah. Dia bersabda, "Bagi anak laki-laki disembelihkan dua ekor kambing dan bagi anak perempuan disembelihkan satu ekor, dan tidak akan membahayakan kamu sekalian, apakah (sembelihan itu) jantan atau betina."

Dapat disimpulkan bahwa jika seseorang berkemampuan untuk menyembelih 2 ekor kambing bagi aqiqah anak laki-lakinya, maka sebaiknya ia melakukannya, namun jika tidak mampu maka 1 ekor kambing untuk aqiqah anak laki-lakinya juga diperbolehkan dan mendapat pahala. 

Aqiqah merupakan salah satu hal yang disyariatkan dalam agama islam. Dalil-dalil yang menyatakan hal ini, diantaranya adalah hadits Rasulullah SAW, "Setiap anak tertuntut dengan aqiqahnya." Ada hadits lain yang menyatakan, "Anak laki-laki aqiqah dengan 2 ekor kambing, sedangkan anak perempuan aqiqahnya dengan satu ekor kambing." Status hukum aqiqah adalah sunnah. Hal tersebut sesuai dengan pandangan mayoritas ulama, seperti Imam Syafi'i, Imam Ahmad dan Imam Malik, dengan berdasarkan dalil diatas. 


Rasulullah bersabda: “Bersama anak laki-laki ada aqiqah, maka tumpahkanlah (penebus) darinya darah (sembelihan) dan bersihkan darinya kotoran (cukur rambutnya)”. (HR. Ahmad, Al-Bukhori dan Ashhabus sunan).
 
Dalam hadits ini ada perintah dalam perkataan Rasulullah “maka tumpahkan (penebus) darinya darah (sembelihan)”, perintah di sini bukan bersifat wajib, sebab ada sabda Rasulullah yang memalingkan dari kewajiban tersebut.

Rasulullah bersabda: “Barang siapa di antara kalian yang ingin menyembelihkan bagi anaknya, maka silahkan lakukan”. (HR. Ahmad, Abu Dawud dan An-Nasai dengan sanad yang hasan).

Mungkin akan timbul pertanyaan, mengapa agama Islam membedakan antara aqiqah anak laki-laki dan anak perempuan, maka jawabannya adalah bahwa seorang muslim, ia berserah diri sepenuhnya pada perintah Allah SWT, meskipun ia tidak tahu hikmah akan perintah tersebut, karena akal manusia terbatas. Barangkali juga bisa diambil hikmahnya yaitu untuk memperlihatkan kelebihan seorang laki-laki dari segi kekuatan jasmani, juga dari segi kepemimpinannya (qawwamah) dalam suatu rumah tangga.

Bagi ayah dan bunda yang berlokasi di Surabaya. Ingin aqiqah buah hati bingung mau pilih layanan aqiqah mana ya. Tenang, layanan Syiar Aqiqoh siap memberikan pelayanan terbaik untuk aqiqah buah hati tercinta anda. 

Alamat kantor kami di Jl. Raya Kebonsari No. 8 Surabaya. Dapur masak milik sendiri yang terletak persis dibelakang kantor. Sehingga masakan bisa terpantau setiap harinya. Nah bagi ayah dan juga bunda yang ingin lihat kambing aqiqah apakah sudah sesuai syari'ahnya bisa datang langsung ke kandang kami. Lokasi berjarak kurang lebih 2 KM dari kantor. Dekat masjid agung Al-Akbar Surabaya. Bisa juga melihat proses penyembelihan. Mau sembelih sendiri kambing aqiqahnya juga bisa lho. Pastikan aqiqah anda sesuai syari'ahnya. 


Selain melayani pemesanan kambing aqiqah (hidup, mentah, atau masak siap saji), Syiar Aqiqoh juga melayani pemesanan katering dan juga tumpeng. Bagi ayah dan bunda yang ingin pesan nasi kotak aqiqah lengkap siap dibagikan, bisa langsung menghubungi customer service kami ya. Layanan kami buka setiap hari. Hari libur, tanggal merah, Idul Fitri, Idul Adha tetap buka dan melayani dari pukul 06.00-21.00 WIB. 
أحدث أقدم

Recent in Harga Aqiqah